Jelang Puncak HUT RI ke-80, Polri Pastikan Keamanan di Bundaran HI dengan Cek Langsung Personel Operasi Merdeka Jaya 2025

Jakarta, MSIR.COM — Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) memperketat pengamanan di berbagai lokasi strategis menjelang peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI. Salah satu titik fokus adalah kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, di mana jajaran pimpinan Polri melakukan pengecekan langsung terhadap kesiapan personel Operasi Merdeka Jaya 2025 pada Minggu (17/8) sore.

Pengecekan ini dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Operasi Pusat (Wakaopspus) Merdeka Jaya 2025, yang didampingi oleh sejumlah pejabat teras Polri, termasuk Direktur Samapta Korps Sabhara Baharkam dan Direktur Pembinaan Masyarakat.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divhumas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, menegaskan bahwa kehadiran para pimpinan ini merupakan wujud komitmen penuh Polri. “Kegiatan pengecekan ini adalah langkah konkret untuk memastikan bahwa setiap personel menjalankan tugasnya dengan optimal di titik-titik krusial,” ujar Brigjen Trunoyudo.

Ia menambahkan bahwa Polri menjamin situasi akan aman dan kondusif, terutama di lokasi-lokasi penting seperti Bundaran HI dan kawasan Monas. [■]

Tim Redaksi, Editorial:  Iwan Iskandar

**Untuk Pengiriman:

PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP0812-8175-4849.

*Channel on WhatsApp:

https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16
Biar kagak ketinggalan update berita menarik setiap hari..!!

error: Content is protected !!