MSIR.COM, Kota Bekasi —Pekan ke-8 lanjutan Pegadaian Championship 2025-2026 (Liga 2 Indonesia) akan menyajikan duel sengit bertajuk derby lokal saat FC Bekasi City (“Laskar Kuda Hitam”) menjamu Persikad Depok (“Srigala Margonda”). Pertandingan krusial ini akan digelar di markas kebanggaan warga Kota Bekasi, Stadion Patriot ChandraBhaga, pada hari ini Minggu 2/11/2025 dengan waktu kick-off pukul 15.30 WIB.
Tampil di hadapan publik sendiri, FC Bekasi City yang saat ini berada di papan tengah klasemen sementara (Posisi 4, 11 Poin dari 7 Laga) memiliki ambisi besar untuk meraih tiga poin penuh demi menjaga jarak dengan tim-tim di atasnya. Sementara Persikad Depok (Posisi 9, 6 Poin dari 7 Laga) datang dengan misi mencuri poin untuk menjauh dari zona bawah klasemen.

ANALISIS PERSIAPAN TIM TUAN RUMAH
Coach Widyantoro, pelatih kepala FC Bekasi City, memastikan timnya berada dalam kondisi siap tempur. Dalam sesi Pers Conference yang dikutip dari video Instagram @fcbekasi, ia menyoroti pentingnya pertandingan kandang ini:
”Alhamdulillah persiapan kami cukup bagus. Pemain semua juga siap untuk pertandingan besok. Tentunya kami punya target untuk bisa berusaha ya untuk rebut 3 poin,” tegas Coach Widyantoro.

Meskipun optimistis, ia tetap menunjukkan rasa hormat kepada tim tamu:
”Tentunya tim Persikad bukan tim yang lemah. Dia tim yang kuat, saya respect sama tim Persikad. Tetapi kami tetap akan berusaha untuk besok itu tetap berusaha untuk mengambil poin 3,” tambahnya.

Kabar baik bagi Laskar Kuda Hitam adalah kembalinya pemain asing kunci mereka. “Tentunya kembalinya Renan sangat membantu di lini tengah. Ini pertandingan match yang ke-8, jadi match yang pertama dan match yang ke-8 ini baru dua kali ini pemain asing kami lengkap,” ungkapnya, mengisyaratkan kekuatan penuh di lini tengah.
Optimisme juga datang dari pemain lokal, Indra Feri. “Tentu untuk pertandingan besok kami para pemain sudah siap. Dan pelatih sudah memberikan semuanya di latihan,” kata Indra.

Kehadiran bos tim dalam latihan terakhir juga menjadi motivasi ekstra. “Bos datang dan itu merupakan motivasi buat kami untuk bisa menangkan pertandingan. Insya Allah kami akan bekerja keras untuk bisa menang 3 poin.” [■]

Tim Redaksi, Editorial: Iwan Iskandar
**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP: 0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16










Leave a Reply