MSIR.COM, Jakarta —Ratusan warga di kawasan Cakung, Jakarta Timur, menyambut hangat dan penuh rasa syukur atas inisiatif bakti kesehatan gratis yang diselenggarakan oleh Polda Metro Jaya melalui Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes).
Kegiatan sosial yang dipusatkan di Pospol JGC, Cakung, pada Rabu 8/10/2025 ini tak hanya menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan komprehensif, tetapi juga menyalurkan bantuan sembako dan kacamata gratis, memperkuat citra Polri Peduli di tengah masyarakat.
Rika, salah seorang warga yang antusias, mengungkapkan rasa terima kasihnya. Ia bersama keluarganya datang untuk memanfaatkan fasilitas pemeriksaan gigi dan membawa pulang paket sembako. “Terima kasih banyak Polda Metro Jaya. Kami masyarakat Cakung sangat terbantu dengan adanya fasilitas kesehatan gratis ini, terutama saya bisa berobat gigi. Dapat sembako juga. Benar-benar sangat membantu,” ujarnya dengan wajah berseri.

Kepala Bidang Dokkes Polda Metro Jaya, Kombes Pol dr. Martinus Ginting, Sp.P, menjelaskan bahwa program ini merupakan agenda rutin yang bertujuan ganda: meningkatkan derajat kesehatan masyarakat sekaligus mempererat hubungan kemitraan antara kepolisian dan warga.
”Bakti kesehatan ini rutin kami gelar. Layanan yang kami berikan meliputi pemeriksaan kesehatan umum, pemeriksaan laboratorium sederhana, pemeriksaan gigi, pembagian kacamata gratis, serta pemberian sembako kepada warga sekitar,” terang Kombes Martinus di lokasi.
Antusiasme terlihat jelas saat warga bergiliran mengikuti pemeriksaan umum hingga penanganan gigi oleh tim dokter profesional dari Polda Metro Jaya. Total 100 orang tercatat menerima bantuan kacamata gratis.
Aksi nyata ini membuktikan komitmen Polda Metro Jaya terhadap kesejahteraan sosial, menunjukkan bahwa peran Polri meluas dari aspek keamanan hingga kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Program ini diharapkan terus memberikan manfaat signifikan dan berkelanjutan. [■]
Tim Redaksi, Editorial: Iwan Iskandar
**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP: 0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16










Leave a Reply