MSIR.COM, Kabupaten Bekasi — Patroli jalan kaki di Rest Area KM 39 Cikarang Pusat, Selasa (23/12/2025), memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Operasi Lilin Jaya 2025 untuk mengantisipasi gangguan keamanan dan mengatur arus lalu lintas di jalan tol Jakarta-Cikampek.
Kapolsek Cikarang Pusat, AKP Elia Umboh, mengatakan bahwa situasi SPBU, pertokoan, dan restoran di Rest Area KM 39 masih terkendali dan aman. Arus lalu lintas di jalan tol Jakarta-Cikampek juga terpantau lancar, baik dari arah Barat menuju Timur maupun sebaliknya.
“Ketersediaan BBM di SPBU masih cukup, dan kami terus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk melanjutkan perjalanan jika sudah 30 menit untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat pemudik lainnya,” kata Kapolsek Cikarang Pusat, AKP Elia Umboh.
Patroli jalan kaki ini dilakukan oleh tim Pospam Rest Area KM 39 yang dipimpin oleh Iptu Rianto Tri Wibowo SH, dengan anggota Ipda J Warman L, Aiptu Bambang Irianto, Aipda Saiful Alim, dan Bripka Pangku.
Situasi akan terus dipantau untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat. [■]
Tim Redaksi, Editorial: Iwan Iskandar
**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP: 0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16
![]()










Leave a Reply