Kontrak Baru Rizky Ridho di Persija Masih Negosiasi, Klausa Abroad Jadi Sorotan

Jakarta, MSIR.COM —Kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, angkat bicara soal upaya menjaga motivasi tim setelah pertandingan melawan Bali United di Jakarta International Stadium (JIS). Selain itu, ia juga memberikan perkembangan terkini terkait negosiasi kontraknya yang kini menjadi sorotan publik, terutama terkait peluang berkarier di luar negeri.

 

FOKUS PERTANDINGAN DEMI PERTANDINGAN 

​Ketika ditanya wartawan mengenai peran sebagai kapten untuk menjaga mental dan motivasi rekan setim, Rizky Ridho menegaskan pentingnya fokus jangka pendek. “Tentunya yang pertama kalau klasemen ndak fokus dari sekarang. Karena klasemen yang dilihat nanti bakalan yang terakhir,” ujar Ridho.

​Mantan pemain Persebaya Surabaya ini menekankan bahwa timnya tidak boleh memikirkan hal-hal di luar lapangan dan harus fokus pada setiap pertandingan yang ada. “Kita akan fokus pada setiap pertandingan dan pertandingan berikutnya. Ke depan kita akan menghadapi dua pertandingan away yang tidak mudah, tapi kita akan kerja keras untuk meraih 3 poin lagi,” tambahnya.

 

KLAUSA ABROAD DALAM NEGOSIASI KONTRAK 

​Terkait isu kontraknya, Rizky Ridho membenarkan adanya komunikasi antara manajemen Persija dan agennya. Isu ini mencuat setelah pihak manajemen Persija Jakarta, melalui Direktur M. Prapanca sebelumnya menyatakan akan berkomunikasi dengan regulator mengenai hal tersebut.

​Ridho mengungkapkan bahwa negosiasi kontraknya tengah berjalan dan melibatkan klausa yang paling dinanti-nanti oleh para pendukung. “Benar ada komunikasi dengan agen saya. Saya lagi mengurus tentang klausa-klausa yang mungkin orang-orang tunggu, yaitu saya bisa main abroad. Jadi tunggu saja,” ungkapnya, memberikan sinyal positif bahwa peluangnya untuk bermain di luar negeri masih terbuka.

​Pengakuan Rizky Ridho ini menunjukkan bahwa meskipun ia memprioritaskan Persija saat ini, opsi untuk berkarier di luar negeri merupakan bagian penting dari diskusi kontrak barunya. Publik kini menantikan kelanjutan dari negosiasi ini, yang berpotensi mengubah masa depan salah satu bek terbaik Indonesia ini. [■]

 

 

 

Tim Redaksi, Editorial:  Iwan Iskandar

**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16

error: Content is protected !!