Kapolsek Cikarang Timur Beri Pesan Kamtibmas saat Safari Jumat di SMAN 1

Kabupaten Bekasi , MSIR.COM —Kapolsek Cikarang Timur, AKP Sugiharto, SH, melaksanakan Safari Jumat di Masjid SMAN 1 Cikarang Timur.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolsek, Bhabinkamtibmas, Kasi Humas, guru, siswa, dan jamaah sekitar.

Kapolsek memberikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada jamaah. Ia mengajak para orang tua untuk lebih aktif mengawasi anak-anaknya agar tidak terlibat dalam kegiatan negatif.

Ia juga mengingatkan generasi muda untuk menjadi pelopor keamanan, menjauhi narkoba, dan fokus pada pendidikan.

Kegiatan Safari Jumat ini menunjukkan sinergi antara Polsek Cikarang Timur dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.[■]

 

 

 

Tim Redaksi, Editorial:  Iwan Iskandar

**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16

error: Content is protected !!