MSIR.COM, Kabupaten Bekasi —Polsek Cikarang Pusat menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat dengan menggelar kegiatan bakti sosial pembagian nasi kotak kepada warga kurang mampu di Desa Pasirtanjung dan Desa Jayamukti. Jumat (26/9/2025)
Kegiatan Muslim ini merupakan salah satu upaya kepolisian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.
Kapolsek Cikarang Pusat, AKP Elia Umboh, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan.
“Alhamdulillah, hari ini kami dapat melaksanakan bakti sosial dengan membagikan nasi kotak kepada warga yang kurang mampu,” ujar Kapolsek.
Dengan kegiatan ini, Polsek Cikarang Pusat berharap dapat mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dengan masyarakat.
“Kami ingin masyarakat merasakan bahwa Polri hadir bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra,” tambah Kapolsek.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga yang menerima bantuan, dan semoga menjadi langkah awal bagi Polsek Cikarang Pusat untuk terus berbagi kebaikan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dengan demikian, masyarakat dapat merasa lebih dekat dan percaya pada institusi kepolisian. [■]
Tim Redaksi, Editorial: Iwan Iskandar
**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP: 0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16










Leave a Reply