Kongres PWI 2025 Sukses Berkat Dukungan Solid dari Berbagai Pihak

Jakarta, MSIR.COM —Kongres Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) tahun 2025 yang bersejarah telah berakhir dengan sukses. Panitia pelaksana menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dari berbagai pihak. Kesuksesan acara dengan tema “Bangkit Bersatu” ini juga tidak lepas dari tekad kuat para peserta untuk menjaga kehormatan PWI dalam bingkai persatuan yang kokoh.

​”Sinergi dan kontribusi dari berbagai pihak, terutama peserta dari 39 provinsi di Indonesia, serta individu dan mitra strategis, menjadi energi besar yang membuat Kongres PWI 2025 berjalan lancar, aman, dan nyaman untuk semua,” ujar Marthen Selamet Susanto, ketua Panitia Penyelenggara (OC) Kongres PWI 2025, pada hari Senin (1/9) di Jakarta.

DUKUNGAN KUAT DARI APARAT KEAMANAN DAN MITRA STRATEGIS 

​Marthen Selamet Susanto juga memberikan apresiasi kepada aparat keamanan yang telah membantu kelancaran acara di BPPTIK Komdigi, Bekasi. Pengamanan terpadu dilakukan oleh Mabes Polri, Polda Metro Jaya, dan Polres Metro Bekasi di bawah kepemimpinan Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H.

​Dukungan solid juga datang dari jajaran Korem 051/Wijayakarta, Cikarang. Danrem Brigjen TNI Nugroho Imam Santoso secara aktif memantau jalannya kongres yang berlangsung pada hari Jumat dan Sabtu (29-30/8) di BPPTIK Komdigi, Cikarang, Kabupaten Bekasi.

​Marthen juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia pelaksana, termasuk mereka yang bertugas menjaga ketertiban. Panitia penyelenggara juga mendapatkan dukungan dari PWI Bekasi Raya. Ketua PWI Bekasi Raya, Ade Mukhsin, mengerahkan ratusan anggotanya untuk menjaga gerbang luar BPPTIK Komdigi, Cikarang.

MITRA STRATEGIS BERPERAN PENTING 

​Kongres PWI 2025 juga terlaksana dengan baik berkat partisipasi mitra strategis. OC mengucapkan terima kasih kepada Triputra Group, Djarum Foundation, PT Bank Central Asia, Tbk, Danone Indonesia, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, Harita Nickel, Nestlé, serta PT Pupuk Indonesia (Persero) dan Diskominfo DKI Jakarta.

​”Terima kasih telah membantu kami dengan menjadi sponsor dan mitra kongres,” kata M. Selamet Susanto.

TERPILIHNYA PEMIMPIN BARU 

​Kongres PWI 2025 menghasilkan keputusan penting bagi organisasi pers tertua dan terbesar ini. Secara demokratis, kongres memilih Akhmad Munir sebagai Ketua Umum PWI dan Atal S. Depari sebagai Ketua Dewan Kehormatan PWI untuk periode 2025-2030. Keduanya diharapkan dapat membawa PWI menuju masa depan yang lebih baik, solid, dan Profesional. [■]

 

 

Tim Redaksi, Editorial:  Iwan Iskandar

**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16

error: Content is protected !!