MSIR.COM, Kota Bekasi — Ketua DPRD Kota Bekasi, Dr. Sardi Efendi, S.Pd., M.M., menghadiri upacara pembukaan “Kejuaraan Pencak Silat Pangdam Jaya Cup Open Championship Tingkat Nasional 2026”. Acara bergengsi tersebut berlangsung khidmat di GOR Volly Candrabaga, Kota Bekasi, pada Jumat pagi (09/01/2026).
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) Jaya/Jayakarta, Mayjen TNI Deddy Suryadi, S.I.P., M.Si., ini menjadi ajang unjuk bakat bagi para pesilat dari berbagai daerah.
Kehadiran Ketua DPRD dalam acara ini merupakan bentuk dukungan legislatif terhadap pembinaan olahraga beladiri tradisional sekaligus upaya mempererat sinergitas antara instansi pemerintahan dan TNI.

Acara dibuka secara resmi oleh Komandan Kodim 0507/Bekasi, Kolonel Inf. Krisrantau Hermawan, S.H., M.I.Pol. Sebagai simbol dimulainya kompetisi nasional ini, Mayjen TNI Deddy Suryadi melakukan pemukulan gong didampingi oleh Wali Kota & Wakil Wali Kota Bekasi serta Jajaran Forkopimda Kota Bekasi.
Dr. Sardi Efendi menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kejuaraan di Kota Bekasi. Ia berharap ajang ini dapat melahirkan bibit-bibit atlet berprestasi yang mampu mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
Suasana pembukaan semakin semarak dengan ditampilkannya pertunjukan seni silat yang memukau para tamu undangan, menampilkan ketangkasan dan keindahan jurus-jurus khas nusantara.

Kejuaraan ini diharapkan dapat menjadi momentum kebangkitan olahraga bela diri di Kota Bekasi dan meningkatkan sportivitas di kalangan pelajar hingga dewasa yang menjadi peserta dalam kompetisi. (Bie) [■]
Tim Redaksi, Editorial: Iwan Iskandar
**Untuk Pengiriman: 👉PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP: 0812-8175-4849.
*Follow the 👉: mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp 👉: https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16
![]()










Leave a Reply